Friday 3 April 2015

Kenali Gejala dan Cara Pencegahan Sakit Ginjal

gejala dan cara pencegahan sakit ginjal
Gambar: ginjal
Sakit ginjal akan memperlihatkan tanda atau gejala yang dapat diditeksi atau diketahui dan dirasakan oleh penderita ataupun orang lain. 

Mengetahui gejala yang timbul jika terkena sakit ginjal adalah hal yang penting karena dapat segera melakukan pencegahan sehingga sakit ginjal tidak semakin parah.

Jangan anggap sepele dan mendiamkan jika sudah ada tanda gejala sakit ginjal karena bisa memicu munculnya penyakit yang lebih parah atau sangat berbahaya, yaitu : gagal ginjal. Berikut ini gejala-gejala sakit ginjal yang perlu Anda ketahui.

Gejala Awal sakit ginjal

Jika ginjal mengalami gangguan, maka akan memperlihatkan beberapa gejala atau tanda-tanda fisik dan gejala yang bisa dirasakan oleh penderita, yaitu:

  • Sering buang air kecil, terutama pada waktu malam hari. Terjadi perubahan pada banyaknya air kencing dan terkadang mengalami susah pipis.
  • Terjadi perubahan warna pada air kencing, jika terjadi gangguan ginjal maka air kencing berwarna kuning pekat dan jika sudah parah akan disertai darah.
  • Kesulitan untuk tidur, badan sering lemas dan kehilangan nafsu makan sehingga berat badan menjadi turun. 
  • Sering mengalami sakit kepala dan sulit untuk konsentrasi. 
  • Napas sering sesak,  perut mual terkadang disertai muntah-muntah. 
  • Wajah, kaki, tangan dan pergelangan mengalami pembengkakan. 
  • Pada waktu bangun pagi, kelopak mata membengkak. 
  • Sering merasa haus dan kulit gatal-gatal.
Jika Anda mengalami gejala-gejala seperti yang sudah disebutkan di atas, maka untuk memastikannya apakah ginjal mengalami gangguan atau tidak caranya bisa dengan melakukan tes urine dan darah. 

Pencegahan Sakit Ginjal

Selain pemeriksaan, bisa juga dengan melakukan pencegahan agar gangguan ginjal bisa segera diatasi. Mencegah sakit ginjal caranya sangat mudah dan tidak membutuhkan biaya besar, yaitu dengan cara:

1. Banyak Minum Air Putih

Minum air putih secara teratur adalah hal yang paling penting untuk mencegah sakit ginjal. Air putih sangat dibutuhkan oleh tubuh, karena dengan air putih semua racun yang ada di dalam tubuh di buang melalui air kencing.

Jika air kencing berwarna kuning maka tandanya cairan yang masuk masih kurang. Namun jika sudah menderita gangguan ginjal, tidak boleh minum air putih berlebihan harus disesuaikan dengan kemampuan ginjal.

2. Biasakan Pola Hidup Sehat

Selain minum air putih, yang tidak kalah penting adalah mengatur pola hidup yang sehat. Pola hidup yang tidal sehat contohnya seperti: merokok, minum-minuman keras(minuman berakohol), jam tidur yang kurang atau berlebihan, tidak pernah olah raga dsb.

Dengan melakukan dua cara; minum air putih dan pola hidup sehat terbukti ampuh dapat mencegah dan melindungi ginjal dari gangguan yang bisa menyebabkan penyakit yang berbahaya, dengan demikian dapat membantu ginjal menjalankan fungsinya dengan baik. 


No comments:

Post a Comment