Tuesday 15 May 2018

Tips Agar Kuat Dan Bugar Saat Menjalan Ibadah Puasa Bulan Ramadhan

Ibadah Puasa
Bulan puasa merupakan bulan suci yang paling ditunggu-tunggu oleh umat muslim di seluruh dunia. Selain hukumnya wajib, saat bulan puasa Allah SWT akan melipatgandakan pahala. Berpuasa tidak hanya sekedar menahan makan dan minum, namun harus dibarengi pula dengan menahan hawa nafsu mulai dari terbitnya fajar hingga terbenamnya matahari.

Berpuasa selama sebulan penuh bisa terasa ringan apabila mengetahui tipsnya. Dengan cara dan tips yang tepat, kondisi tubuh akan tetap segar dan bugar setiap harinya. Apa sajakah tips agar kuat menjalankan puasa? langsung saja simak ulasannya berikut ini.

Mengakhirkan Makan Saat Sahur Dan Segera Makan Pada Waktu Berbuka

Tips pertama yang agar tetap kuat dan segar saat menjalankan puasa adalah mengakirkan sahur dan segera berbuka. Yang dimaksud dengan mengakhiri sahur adalah tidak terlalu cepat/ awal mengakhiri sahur. Saran ini dilakukan agar energi dari makanan yang dimakan bisa bertahan lama hingga waktunya berbuka. Pada waktu waktunya berbuka, segeralah berbuka, jangan ditunda-tunda. Dengan menjalankan tips ini bukan hanya membuat badan kuat namun bisa mendapatkan berkah dan keuntungan bagi diri sendiri.

Berbukalah Dengan Yang Manis 

Buka puasa dengan yang manis-manis merupakan salah satu sunnah Rasul. Ada banyak jenis makanan yang manis, seperti: kurma, buah-buahan dan madu. Di beberapa daerah di Indonesia terdapat kebiasaan saat berbuka makan kolek yaitu buah pisang yang dimasak menggunakan santan.
Selain makan makanan yang manis, jangan lupa minum air putih agar tubuh terasa lebih segar dan terhindar dari dehidrasi.

Jangan Makan Makanan Secara Berlebihan Pada Waktu Shaur

Walaupun pada waktu siangnya kita akan berpuasa selama kurang lebih 12 jam lamanya, bukan berarti pada waktu shaur makan berlebihan. Ingat, sesuatu yang berlebihan dibenci oleh Allah SWT. selain itu, makan berlebih tidak baik untuk kesehatan dan menyebabkan badan lemas dan mengantuk.

Makan Makanan Yang Mengandung Protein Dan Karbohidrat

Makanan yang mengandung protein dan karbohidrat dapat mengurangi lapar dan mengenyangkan. Sumber makanan yang mengandung karbohidrat dapat Anda temukan di: gandum, ubi, nasi, oat dan lain-lain. Sedangkan makanan yang mengandung protein bisa Anda dapatkan di: ayam, putih telur dan ikan. 

Jangan Terlalu Banyak Makan Makanan Yang Banyak Mengandung Garam 

Hindari mengkonsumsi makanan yang terlalu banyak mengandung garam, karena bisa membuat badan lemas, lapar dan dehidrasi. 

Makan Makanan Yang Mengandung Lemak Baik

Tidak semua lemak merugikan, jenis lemak baik atau HDL bermanfaat menurunkan kolesterol dan mencegah penyakit jantung. Oleh sebab itu, pada waktu berpuasa kita disarankan mengkonsumsi makanan yang mengandung lemak baik. Sumber makanan yang mengandung lemak baik bisa Anda temukan di :alpukat, kacang-kacangan dan ikan.

Jangan Tidur Langsung Setelah Makan Shaur

Sebaiknya jangan biasakan tidur setelah makan shaur. Lakukan aktivitas kecil yang mencegah Anda mengantuk. Selain itu, kita bisa menjalankan shalat subuh.

Olahraga

Walaupun bulan puasa, bukan berarti tubuh tidak berolahraga. Pilih jenis olahraga yang ringan seperti jalan kaki atau melakukan gerakan-gerakan senam. Walaupun dengan berolahraga tubuh mengeluarkan keringat, namun dapat menambah daya tahan tubuh dan menjadi lebih segar. 

Demikian tips agar selama menjalankan ibadah puasa tubuh tetap kuat dan tidak lemas. Semoga dengan pembahasan ini dapat membantu kita menjalankan ibadah puasa dengan lancar dan semoga ibadah selama berpuasa diterima oleh Allah SWT. Selamat menjalankan ibadah puasa!

No comments:

Post a Comment